Jumat, 05 Januari 2018

Nokia 6 Edisi 2018 Resmi Meluncur,dan usung snapdragon, Upgrade Chipset


Nokia 6 Edisi 2018 Resmi Meluncur,dan usung snapdragon, Upgrade Chipset   

Hasil gambar untuk nokia 6

Nokia 6 Edisi 2018 Resmi Meluncur,dan usung snapdragon, Upgrade Chipset      

              Hai sobat tahun ini HMD Global (pemegang merek Nokia) meluncurkan Nokia 6 edisi 2018. Peluncuran dilakukan dalam sebuah acara yang digelar di China.
Kendati bernama sama dengan ponsel keluaran tahun lalu, Nokia 6 (2018) memiliki sejumlah perbedaan dari segi desain, serta hardware chip yang lebih bertenaga.
 dapur pacunya kini tak lagi menggunakan chip entry-level Snapdragon 430, melainkan Snapdragon 630 yang banyak terdapat di smartphone papan tengah.
 Hasil gambar untuk snapdragon nokia 6


RAM Nokia 6 (2018) berkapasitas 4 GB dengan media penyimpanan 32/64 GB, baterai 3.000 mH, dukungan 4G LTE, OS Android 7.1.2 Nougat, serta kamera 16 megapiksel dan 8 megapiksel.
Baca juga: Nokia 6 Dijual Rp 3,3 Juta di Indonesia




Hasil gambar untuk snapdragon nokia 6
Kamera yang diusung tetap sama, yakni resolusi 16 megapiksel dengan lensa f/2.0 di bagian belakang, dan 8 megapiksel dengan lensa bukaan f/2.0 di depan. Kamera depan memiliki lensa dengan sudut lebar 84 derajat. Mode Dual-Sight alias bothie yang dikenalkan di Nokia 8 juga didukung dalam Nokia 6 (2018) ini.





 Gambar terkait
Nokia 6 (2018) akhirnya turut memakai konektor USB type-C untuk menggantikan micro-USB pada produk sebelumnya.




 Hasil gambar untuk soft button nokia 6
Perbedaan lain, deretan soft button di bawah layar kini menghilang, diganti tombol virtual yang menyatu dengan antarmuka sistem operasi.


Gambar terkait
Meski demikian, layar Nokia 6 (2018) yang selebar 5,5 inci resolusi full-HD tetap berjenis konvensional, dengan aspect ratio 16:9, bukan bezel-less dengan aspect ratio 18:9 yang biasanya jadi alasan vendor memindahkan tombol ke dalam tampilan antarmuka.



 Hasil gambar untuk sidik jari nokia 6
Sementara itu, bagian pemindai sidik jari juga ikut dipindah dan kini bertengger di bawah modul kamera di sisi punggung. Bentuknya berubah dari tadinya elips menjadi bundar.
DI China, Nokia 6 (2018) dibanderol sama dengan pendahulunya, yakni 1.699 yuan (Rp 3,6 juta) unutk versi dengan storage 64 GB. Varian 32 GB dihargai 1.499 yuan (Rp 3,1 juta). Belum diketahui apakah Nokia 6 (2018) bakal dipasarkan di luar China atau tidak.
HMD global mengawali persaingan industri smartphone Android dengan Nokia 6

Selengkapnya: https://www.beritateknologi.com/nokia-6-2018-telah-resmi-diumumkan-usung-snapdragon-630-dan-ozo-audio/

0 komentar:

Posting Komentar